Siapakah Jack di One piece

Siapakah Jack di One Piece

Baru baru ini,dunia one piece sedang digegerkan dengan character yang bernama Jack,yah,wajah Jack pertama kali muncul pada chapter kemarin.

Seperti yang kita tahu tentang Donquixote family, Joker,Alias Donquixote doflaminggo mempunyai Donquixote family yg terdiri dari Heart Division,Spades Division,Club Division dan Diamond Division,jika dilihat-lihat susunan mereka seperti Kartu Bridge (Remi).

Dalam kartu Bridge, selain Ace ( AS) & nomor 2-10 ada juga Jack,Queen,King,Joker.
Disini kita tahu bahwa posisi Joker sudah dimiliki oleh Doflaminggo,dan Ace - 10 bisa diisi oleh Donquixote family. Kemudian kira kira siapakah yang memiliki panggilan Jack?

Siapakah Jack?


Jack pertama kali disebut di Arc Punk Hazard (Chapter 692 & Episode 618),terlihat anak buah Jack takut memberitahu bahwa Caesar telah dikalahkan oleh Luffy.
Akhirnya kemarin pada Chapter 801 Jack ditampilkan kembali,kali ini Wajahnya sudah terlihat walaupun belum jelas.

Kekuatan Jack?


Kekuatan Jack belum diketahui,tapi disini kita tahu bahwa Jack nekat akan menyerang Kapal yang berisi kekuatan-kekuatan mengerikan dari Marine,yaitu ada Admiral Fujitora,Mantan Fleet Admiral Sengoku,Vice Admiral Senior Tsuru,Maynard,Bastille hanya untuk membebaskan Joker,Doflaminggo

Jika Jack benar merupakan tangan kanan dari Kaidou (IMO) bisa dibilang kekuatan Jack setara dengan tangan kanan yonkou lain seperti Marco The Phoenix atau Ben Beckman

chapter 805


Untuk kekuatan apa yang ia miliki sepertinya ada hubungan dengan Cakar,seperti yang kita tahu pada chapter 805 kemarin ada bekas cakar yg besar di bangunan kota dan juga jejak kaki besar di zou.
Mungkinkah Jack pemakan buah setan tipe Zoan?..

Identitas Asli dari Jack?


Opini dari saya sendiri ya,Jack adalah Kapten Morgan.. whooow. kenapa bisa? kita melihat di chapter 801 kemarin si Jack ini seperti menggunakan rahang besi,dan juga sifatnya yang Arogan,mirip sekali dengan kapten Morgan bukan?

captain morgan one piece

Kapten Morgan

Biodata Roronoa Zoro

Biodata Roronoa Zoro
Kali ini Dokobi akan berbagi informasi tentang biodata Roronoa Zoro,dari Anime One Piece, sosok yang gagah serta badass ini merupakan tangan kanan Luffy Selengkapnya yuk lihat biodata dibawah

Biodata

Nama : Roronoa Zoro
Julukan : Pemburu Bajak Laut,dan err.. Marimo xD
Tanggal Lahir : 11 November
Usia : 21 Tahun 
Tinggi : 178 Cm
Status : Bajak Laut
Bounty (Sekarang) : 320.000.000 Berry
Kekuatan Utama : Senjata (Pedang)
Senjata : Wadou Ichimonji,Sandai Kitetsu,Yuubashiri (Ex) Shuushui
Haki : Kenbunshoku,Bushoshoku
Kesukaan : Sake,Pedang,dan tidur mungkin.?

Deskripsi


 Roronoa Zoro,atau si Pemburu Bajak laut,merupakan orang kedua yang bergabung dengan Strawhat pirates,bisa dibilang Zoro merupakan tangan kanan Luffy. Menjadi bajak laut setelah diselamatkan luffy ketika akan dieksekusi oleh Morgan

Impiannya menjadi Pendekar pedang nomor satu di dunia, ia yakin dengan mengalahkan Mihawk ia akan menjadi pendekar pedang nomor satu,tapi sampai sekarang zoro belum bisa mengalahkan Mihawk,bahkan Zoro memohon kepada Mihawk agar melatihnya,ya Mihawk merupakan guru zoro ketika tragedi 3D2Y.

Merupakan salah satu dari 11 Supernova,dan juga 3 Kekuatan tempur utama Strawhat pirates selain Luffy dan Sanji.juga musuh abadi Sanji ,Muarimo yarooooo !!(Just Kidding xD)

Quote


Bila ada Kru (anggota) yang tidak bisa menerima keputusan kaptennya (Pemimpin) lebih baik pergi saja.Kelompok yang sudah kehilangan kepercayaan pada kaptennya(Pemimpin) tidak akan bisa bertahan

Biodata Monkey D Luffy

Biodata Monkey D Luffy

 Kali ini Dokobi akan berbagi informasi tentang biodata Monkey D Luffy,dari Anime One Piece, luffy
merupakan sosok yang lucu,lugu,dan tangguh,selengkapnya yuk lihat biodata dibawah ini

 

Biodata


Nama : Monkey D Luffy
Julukan : Topi Jerami / Mugiwara
Tanggal Lahir : 5 Mei
Usia : 19 Tahun 
Tinggi : 174 Cm
Status : Bajak Laut
Bounty (Sekarang) : 500.000.000 Berry
Kekuatan Utama : Buah setan
Buah Setan : Gomu-Gomu no mi (Karet,Paramecia)
Haki : Kenbunshoku,Bushoshoku,Haoshoku
Kesukaan : Daging,Robot,dan ..?

Deskripsi


Tokoh utama dari serial manga & anime One Piece yang bercita cita menjadi Raja Bajak Laut,Luffy percaya jika ia menjadi Raja Bajak Laut maka dia akan menjadi orang yang paling bebas di dunia,merupakan kapten dari bajak laut Topi jerami dan juga 3 kekuatan tempur terbesar bajak laut Topi jerami.

Luffy sendiri merupakan cucu dari sang pahlawan,Monkey D Garp,yaitu mantan laksamana madya Angkatan Laut,putra dari Revolusioner,Monkey D Dragon,dan juga adik angkat dari Mendiang Portgas D Ace dan juga Revolusioner Sabo.pada saat tragedi 3D2Y luffy dilatih langsung oleh tangan kanan raja bajak laut Monkey D Roger,yaitu Silvers Rayleigh (Dark King Rayleigh Atau Mei'O Rayleigh).

Terkenal karena sering membuat onar, mengalahkan beberapa 7-bukai  yaitu Sir Crocodile,Gecko Moria & Donquixote Doflamingo,menghajar "Kaum Naga Langit" di Sabaody island,juga membuat masalah di Enies Lobby,Impel Down,kemudian ikut dalam perang Marineford dalam rangka membebaskan kakaknya,Portgas D Ace dari Eksekusi Mati

Lelaki polos satu ini merupakan satu dari 11 Supernova,yaitu Rookie dengan jumlah harga buronan lebih dari 100.000.000 berry saat akan memasuki dunia baru (New World)

Quote


Pahlawan? Tidak Mau !! , Kami adalah bajak laut,aku memang mengagumi pahlawan tapi aku tak mau jadi pahlawan. Apa kau mengerti apa artinya pahlawan itu? Katakan saja jika mendapat banyak daging,Bajak laut akan mengadakan pesta dan memakannya,Tapi pahlawan harus membagi daging itu dengan orang lain. Aku ingin memiliki semua daging itu !!